,

Coblos Bersama Istri dan Anak, Bupati Ubaid Sebut Masyarakat Penentu Pemimpin Bangsa

oleh -
Bupati Halmahera Timur Drs.Ubaid Yakub bersama Istri Hj. Sitinur Ubaid usai melakukan pencoblosan

HALTIM_ PI.Com_ Bupati Halmahera Timur Drs. Ubaid Yakub menggunakan hak pilihnya di TPS 6 Desa Soagimalaha Kecamatan Kota Maba, didampingi oleh sang istri Hj. Sitinur Ubaid dan anaknya Azih Zafirah Yakub, pada Rabu (14/02/24).

Kedatangan Orang nomor satu Halmahera Timur di TPS 6 ini, menunjukkan sikap sebagai pemimpin dalam demokrasi. Partisipasi Bupati dalam Pemilu 2024, merupakan bentuk komitmen terhadap pesta demokrasi yang sehat di “Bumi Limbabot Fayfiye.

Baca Juga :  Usai Mencoblos, Kajari OKU Selatan Bersama Forkopimda Pantauan TPS

Bupati Ubaid saat di wawancarai usai menyalurkan hak pilihnya mengungkapkan alasan dirinya bersama keluarga melakukan pencoblosan di TPS 06 ini, karena ia bersama keluarga berdomisili di Kelurahan Desa Maba Soagimalaha Kecamatan Kota Maba.

 

“Alhamdulillah Saya telah melakukan pencoblosan pemilihan Presiden, DPD-RI,DPRD-RI,DPRD- Provinsi dan DPRD Kabupaten di TPS 06  yang berlokasi di SD Inpres Soagimalaha bersama Istri dan anak, ini memang karena kami berdomisili disini” ungkapnya

Baca Juga :  Setetes Darah Selamatkan Banyak Nyawa, SMSI Sumsel Bakal Gelar Donor Darah di HUT Ke-7

 

Dikatakan Bupati, masyarakat menjadi penting dalam menentukan arah dan masa depan bangsa, Oleh karena itu, masyarakat Halmahera Timur harus menggunakan hak pilihnya dengan bijak, serta berpartisipasi aktif dalam memilih pemimpin yang akan memimpin bangsa. Ucapnya

 

Bupati juga mengimbau kepada seluruh petugas Pemilu untuk bisa menjalankan tugas mereka dengan sebaik mungkin. Karena menurutnya, pelaksanaan yang baik akan menghasilkan hasil yang baik pula.

 

 

Baca Juga :  Kunjungi 15 TPS, Bupati Haltim Tenaga Medis Stay 24 Jam

“Saya harapkan kepada seluruh petugas laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Laksanakan dengan apa yang harusnya kita lakukan. Yakinlah kalau misalnya kita melaksanakan ini dengan baik, hasilnya juga pasti akan baik. Karena bagaimanapun kita akan memilih pemimpin kita ke depan dan bagaimana kemajuan kita ke depan. ” pungkasnya (nur

 

Sebagai informasi, usai melakukan pemilihan, Bupati melanjutkan peninjauan ke beberapa TPS di 4 Desa yang ada di Kota Maba .

No More Posts Available.

No more pages to load.